Yogyakarta sebagai ikon kota pelajar di negeri ini. Telah memiliki sekitar 160 Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta. Banyaknya Perguruan Tinggi menjadikan Yogya ramai akan pelajar. Dengan kultur yang ramah dan tenang. Yogya bukan hanya dihuni para pelajar saja. Para wirausahawan datang dan bergerilya untuk menyalurkan hidup mereka. Melihat kota Yogya sebagai ikon kota pelajar. Banyak yang memanfaatkan hal itu dengan jualan buku.
Hingga sampai
saat ini toko buku di Yogya berkembang pesat. Bahkan sekarang Yogya memiliki
pusat buku murah. Shoping Center itulah pusat toko buku murah yang sering
dikenal oleh kalangan pelajar bahkan masyarakat luas. Berlokasi di kawasan
komplek taman pintar dan di sebelah selatan pasar berinharjo dan malioboro.
Kini Shoping Center telah dikenal diberbagai kalangan untuk belanja buku.
Menurut Bapak
Sukardja (51) selaku anggota pengurus komplek buku taman pintar, “komplek ini
sangtlah startegis karena dekat dengan 0 km.
dan terletak dikawasan tengah-tengah kota Yogya. Selain untuk berbelanja
buku, kita juga bisa berwisata edukasi” cetusnya.
Komplek buku
yang beroprasi mulai tanggal 26 Juli 2005 dan merintis sejak 40 tahun yang
lalu. Pemilik komplek buku taman pintar ini adalah HJ Mas’ud yang juga pemilik
salah satu toko buku di Yogya. Komplek
buku ini sangat terkenal di Yogya. Sebagai kota pelajar pastinya tidak akan
luput dari buku. Di kompleks ini buku yang dijual disini harganya lebih miring
daripada buku yang dijual di toko buku besar. Tidak hanya asal murah, di sini
juga menjual koleksi buku yang langka (tidak diterbitkan lagi) sampe yang
terbaru, mulai dari buku untuk anak-anak sampai orang dewasa. Seperti majalah
anak, novel, kamus, buku untuk dunia perkuliahan dll. Buku bekas pun ada disini. Harganya mulai
dari 30 ribu rupiah sampe 5 juta untuk buku yang langka atau sudah tidak
ditebitkan lagi.
Dengan buku yang
relativ murah. Pastinya pelajar sangat menikmati akan hal ini. Karena buku
merupakan media terpenting dalam menunjang pengetahuan. Dengan buku yang murah
diharapkan para pelajar akan menjadi pintar. Sehingga kelak agar bisa merubah
negeri ini menjadi lebih baik lagi.
(fian-sofi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar